Wakil yang pertama adalah Praveen Jordan/Vita Marisaa. Pasangan junior-senior tersebut tampil impresif untuk mengalahkan unggulan ketiga Sudket Prapakamol/Saralee Thoungthongkam 21-15, 21-23, 21-11 di babak kedua, Kamis (12/9/2013).
Praveen/Vita disusul oleh Riky Widianto/Puspita Richi Dili. Ganda campuran unggulan keempat ini tidak mengalami kesulitan berarti untuk menumpas perlawanan wakil Jepang Hirokatsu Hashimoto dua set langsung 21-11, 21-14.
Dua pasangan Indonesia yang disebut di atas selanjutnya akan 'saling bunuh' untuk memperebutkan satu tiket ke babak semifinal.
Pada partai babak kedua lainnya, Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii justru tidak perlu berkeringat untuk lolos ke perempatfinal. Keduanya menang WO setelah lawannya unggulan keilam Bao Yixin/Zhong Qianxing mundur.
Sementara itu, ada dua ganda campuranIndonesia yang baru bertanding pada hari ini. Mereka adalah Lukhi Apri Nugroho/Annisa Saufika dan Markis Kido/Pia Zebadiah Bernadeth.
Lukhi/Annisa meraih tiket babak kedua setelah lawannya Liu Cheng/Bao Yixin retired dalam kedudukan tertinggal 8-14 di gim pertama. Selanjutnya, mereka akan menghadapi Guo Junjie/Luo Jiaxin.
Berbeda dengan Lukhi/Annisa, Kido/Pia harus melewati duel sengit selama dua gim melawan Chai Biao/Tang Jinhua sebelum memastikan kemenangan 22-20 dan 22-20.
sumber | oke77.blogspot.com | http://sport.detik.com/read/2013/09/12/145548/2357005/79/indonesia-pastikan-satu-tempat-di-semifinal?s99220169
Tidak ada komentar:
Posting Komentar